Cara Mendaftarkan Alamat Di Google Maps

Pada zaman dahulu, peta merupakan alat yang digunakan agar seseorang dapat sampai pada lokasi tertentu yang ingin mereka tuju. Peta ini sangat membantu dalam perjalanan karena dapat membantu untuk sampai lokasi yang diinginkan tanpa harus tersesat.

Namun, peta yang ada pada zaman dahulu masih dalam bentuk kertas dan juga lokasinya terbatas sehingga tidak efektif jika akan dibawa ke mana-mana. Seiring dengan perkembangan teknologi, saat ini terdapat Google Maps yang dapat dengan mudah membantu untuk menemukan rute perjalanan ke tempat tujuan.

Saat ini, alamat yang ada pada Google Maps semakin akurat dan mempermudah untuk menemukan lokasi yang dicari. Apalagi masyarakat juga dapat melakukan cara mendaftarkan alamat di Google Maps untuk melengkapi sistem ini.

Pentingnya Penggunaan Google Maps dalam Kehidupan Sehari-hari

Mungkin masih banyak yang bertanya apa sebenarnya manfaat dari menambah tempat di Google Maps. Hal ini dapat membantu banyak pihak untuk menemukan tempat yang mereka cari secara akurat agar tidak tersesat ke tempat lain yang tidak sesuai.

Selain itu, Google Maps juga dapat membantu untuk menemukan transportasi umum yang dapat digunakan agar dapat sampai ke tempat tujuan dengan selamat dan tidak memakan banyak waktu. Oleh karena itu, banyak yang mencari cara mendaftarkan alamat di Google Maps agar mempermudah orang lain untuk berpindah tempat.

Apalagi biasanya informasi ini diberikan secara real time sehingga lebih akurat. Fitur ini juga dapat membantu untuk mengetahui apakah transportasi umum tersebut nyaman untuk digunakan. Google Maps juga dapat membantu untuk mengetahui arti dari berbagai simbol lalu lintas yang digunakan pada lokasi tujuan.

FItur ini dapat membantu untuk menerjemahkan lokasi tersebut ke dalam bahasa yang lebih dipahami oleh penggunanya. Misalnya, ketika sedang bepergian ke luar negeri dan tidak dapat mengenali jalan sama sekali.

Hal ini tentu saja sangat membantu karena waktu tidak akan habis untuk mencari jalan atau rute saja. Google Maps ini juga dapat dengan mudah membantu untuk menemukan letak restoran atau tempat makan yang dapat mengantarkan makanan.

Hanya dengan memencet menu Restaurant dan dapat memilih mana yang kira-kira cocok untuk dimakan. Terdapat pula informasi terkait dengan kontak serta lokasi tempat makan tersebut sehingga semakin mempermudah dan mempersingkat waktu untuk makan.

Cara Menambahkan Lokasi Tempat Pada Google Maps

Sekarang ini, cara mendaftarkan alamat di Google Maps dapat dengan mudah dilakukan karena ada fitur penambahan lokasi sendiri yang dapat dilakukan oleh masyarakat luas. Banyak bangunan terkenal atau tempat makan yang belum terdeteksi Google Maps sama sekali.

Apalagi jika terjadi kesalahan alamat atau nama tempat, hal ini juga dapat dikoreksi menjadi nama yang benar. Cara mendaftarkan lokasi di Google Maps ini dapat dengan mudah dilakukan melalui berbagai perangkat yang ada. Fitur satu ini juga dapat semakin mudah dilakukan apalagi dengan adanya GPS yang diaktifkan.

Lokasi akan menjadi semakin akurat dan mudah untuk ditemukan oleh masyarakat luas.
Cara untuk dapat menambahkan alamat atau lokasi yang ada di Google Maps dapat dilakukan dalam beberapa langkah yang cukup mudah.

Langkah ini juga dapat dilakukan baik menggunakan ponsel pintar maupun memanfaatkan perangkat PC atau laptop. Berikut ini langkah yang dapat dilakukan untuk cara mendaftarkan alamat di Google Maps, diantaranya:

  1. Membuka laman google.com/maps jika menggunakan PC atau laptop.
  2. Dalam HP hanya perlu untuk membuka aplikasi Google Maps yang telah terpasang pada perangkat.
  3. Cari menu dengan nama Kontribusi dan klik pada bagian Edit peta.
  4. Nantinya akan muncul berbagai menu, pilih pada menu Tambahkan atau perbaiki tempat.
  5. Pada bagian tersebut, pilih pada menu Tambahkan tempat yang belum ada.

Selain itu bisa memakai metode ini :

Cara Mendaftarkan Alamat Di Google Map Lewat HP Caramiaw com

  1. Langsung Pilih dan klik simbol bidik titik (otomatis menuju tempat kalian berada saat ini)
  2. Sentuh dan tahan (ketuk tanpa lepas) hingga muncul pin dipasang
  3. Klik dan sentuh tulisan Pin dipasang
  4. Kemudian akan muncul pop up baru geser kebawah
  5. Temukan Tambahkan tempat
  6. Beri nama kategori nomor telepon foto dll secara lengkap supaya mudah disetujui google
  7. Klik simpan pada pojok kanan atas

 

Kemudian tuliskan berbagai informasi berkaitan dengan tempat tersebut yang akurat dan sesuai dengan keadaan langsung di lapangan.

Untuk lebih lengkapnya bisa kesini :

Kemudahan teknologi saat ini dapat membantu untuk cara mendaftarkan alamat di Google Maps. Adanya fitur ini dapat membantu untuk mempermudah masyarakat luas yang ingin mencari rekomendasi tempat atau berkunjung ke suatu tempat yang diinginkan.

Tuliskan alamat atau tempat yang sesuai dengan informasi akurat di lokasi aslinya agar tidak membingungkan orang lain.

Related posts