Cara Menggabungkan Video Di TikTok

TikTok bisa disebut sebagai salah satu aplikasi yang sangat kreatif. Hal ini disebabkan karena banyaknya efek dari TikTok membuat kamu bisa mengeksplorasi diri kamu.

Salah satu efek terbaik dari TikTok ini adalah menggabungkan video kamu. Berikut ini adalah beberapa cara menggabungkan video di TikTok yang akan membuat video kamu makin menarik.

Adakah Fitur Yang Bisa Digunakan Untuk Menggabungkan Video Di Tiktok?

Jika kamu ingin membuat video dengan cara gabungan ini kamu tidak perlu khawatir. Kamu tidak perlu menggunakan aplikasi lain. Karena di TikTok kamu bisa menggabungkan video kamu secara langsung.

Untuk menggabungkan video secara langsung ini, kamu bisa mencoba fitur duet yang dimiliki oleh aplikasi ini. Fitur duet ini adalah fitur yang bisa kamu gunakan untuk membuat video gabungan antara video satu dengan video yang lainnya.

Kamu bisa menggabungkan video kamu dengan video kamu yang lain. Selain itu, kamu juga bisa menggabungkan video kamu dengan video orang lain. Fitur ini adalah fitur yang banyak digunakan oleh para Tiktokers, jadi sudah pasti merupakan sebuah fitur yang sangat mudah digunakan.

Akan tetapi untuk kamu yang belum tahu bagaimana cara penggunaan fitur ini kamu tidak perlu khawatir. Berikut ini adalah cara yang bisa kamu gunakan untuk menggunakan fitur duet di TikTok ini.

Menggabungkan Video Di TikTok Dari Galeri

Apabila sudah memiliki file rekaman video sendiri dan tersimpan di memori galeri cara ini bisa dilakukan, yuk simak berikut ini

Menggabungkan Video Di TikTok Dari Galeri

  1. Buka aplikasi TikTok
  2. Pilih tombol plus
  3. Lihat samping kanan ada pilihan Unggah/Upload
  4. Otomatis akan muncul semua koleksi video yang ada di galeri
  5. Pilih salah satu video atau dua juga boleh hingga muncul angka 1-2
  6. Berikutnya/Next
  7. Di proses ini bisa pilih Sinkronisasi Suara berfungsi menambahkan musik dari fitur fasilitas tiktok, pilih musik yang cocok dan relate
  8. Sedangkan untuk Default adalah suara asli original bawaan video yang ada digaleri.
  9. Berikutnya
  10. Lalu posting
  11. Tunggu sampai proses upload selesai

Menggunakan Fitur Pause Dan Record

Cara ini harus dilakukan secara langsung live sehingga harus persiapan secara matang sehingga pengambilan video bisa maksimal.

Menggunakan Fitur Pause Dan Record

  1. Buka Tiktok
  2. Tombol Plus +
  3. Tekan Record tombol merah untuk memulai merekam video yang pertama
  4. Lalu kasih jeda pause dengan menekan tombol kotak
  5. Cari spot tempat lain atau adegan lainnya
  6. lalu lanjut tekan lingkaran untuk record lagi untuk pengambilan video kedua
  7. Kalau sudah selesai pilih centang
  8. Lakukan editing untuk penyempurnaaan

Cara Menggabungkan Video Dengan Fitur Duet Tiktok

Untuk kamu yang ingin menggabungkan video dengan menggunakan fitur duet, kamu bisa menggunakan beberapa langkah di bawah ini.

  1. Pertama buka aplikasi TikTok di ponsel kamu.
  2. Buka konten yang ingin kau gabungkan dengan video kamu
  3. Gunakan konten tersebut untuk kolaborasi
  4. Kemudian perhatikan opsi share di layar ponsel kamu
  5. Cari pilihan duet dan klik. Setelah pilihan ini kamu akan melihat layar ponsel kamu terbagi menjadi 2 kotak. Bagian kanan adalah bagian yang umumnya digunakan untuk menampilkan video yang kamu pilih untuk diduet dan bagian kiri adalah video kamu.
  6. Tekan tombol berwarna merah di bagian bawah dan video siap untuk dibuat.
  7. Dalam tahap ini, video dari Tiktokers lain akan bermain secara otomatis dan kamu bisa membuat video kamu dengan gerak gerik atau percakapan sesuai dengan tujuan pembuatan video kamu.
  8. Jika sudah klik tombol next yang bisa kamu temukan di bagian kanan bawah layar ponsel kamu. Aksi ini akan membawa kamu untuk ke opsi posting.
  9. Nah, sebelum posting kamu akan mendapatkan beberapa opsi. Salah satunya adalah untuk memberikan caption pada video yang akan kamu posting terbuat.
  10. Jika kamu sudah puas, baik dengan video maupun caption kamu, kamu bisa langsung post video kolaborasi kamu tersebut.

Baca Juga :

Bagaimana cara menggabungkan video di TikTok ini sangat mudah bukan?

Menggabungkan Video Dengan Aplikasi Lain

Jika kamu ingin menggunakan efek yang lebih menarik saat menggabungkan video. Kamu juga bisa menggunakan aplikasi lain. Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk menggabungkan video ini adalah photogrid.

Aplikasi Photogrid merupakan aplikasi yang bisa membantu kamu untuk menggabungkan 2 video dalam 1 layar. Penggabungan 2 video ini bisa dilakukan dengan mengunduh video dan membuat video kamu secara terpisah.

Cara ini memang sedikit ribet. Selain itu, karena kamu tidak bisa memainkan video dari kreator lain yang ingin kamu gabungkan, timing juga bisa kurang pas. Hal ini membuat video kamu jadi kurang menarik.

Jadi jika kamu ingin menggabungkan video kamu di TikTok tapi tidak ingin terlalu banyak aplikasi dan tidak ingin ribet, maka lebih baik gunakan fitur duet. Selain tidak perlu install aplikasi lain, cara ini juga lebih sederhana dan sudah pasti lebih baik untuk digunakan duet.

Membuat kolaborasi di TikTok memang tidak mudah, kamu bisa membuat video kolaborasi tapi untuk membuat video yang jelas menarik dan viral kamu perlu belajar lebih banyak. Oh ya, jangan lupa buat kolaborasi yang menarik dan kreatif agar kamu lebih mudah FYP ya!

Demikian ulasan mengenai cara menggabungkan video di TikTok yang bisa kami berikan. Semoga bermanfaat!

Related posts