Cara Menghapus Pencarian Di ig

Kolom pencarian Instagram atau IG telah membuat anda susah move on dikarenakan masih ada wajah si mantan? Tentunya hal ini terjadi jika anda masih sering atau melihat akunnya.

Karena secara otomatis saat anda mencari sesuatu dari kolom pencarian IG, akun yang pernah anda cari pastinya akan selalu muncul. Nah, untuk mengakali hal ini, berikut bagaimana cara menghapus pencarian di IG.

Dengan Cara Manual

Nah, jika anda ingin menghapus pencarian pada IG secara manual, tentunya anda dapat melakukannya dengan mudah dan cepat. Untuk lebih jelasnya, perhatikan langkah-langkah di bawah ini yang tentunya dapat anda coba praktekkan sendiri.

  1. Pertama, masuklah ke akun IG anda dari laptop, PC, atau smartphone.
  2. Untuk anda yang belum melakukan login, makan lakukan terlebih dulu.
  3. Jika sudah berhasil masuk, kemudian cobalah melakukan pencarian di kolom pencarian pada IG.
  4. Kemudian muncullah riwayat pencarian yang sebelumnya pernah dilakukan.
  5. Anda hanya perlu mengklik tanda “x” di setiap hasil pencarian agar dapat menghapus riwayat pencarian.
  6. Cara ini pun selesai dilakukan.

Cara Menghapus Pencarian Di Ig

Otomatis Melalui HP Android

Jika menghapus riwayat pencarian IG secara manual ternyata tidak efisien, tentunya anda dapat menghapusnya secara otomatis. Untuk lebih jelasnya, cobalah simak berbagai langkah berikut ini untuk anda yang merupakan pengguna smartphone android.

  1. Langkah pertama bukalah aplikasi IG melalui perangkat android yang memang anda gunakan.
  2. Kemudian lakukan log in menggunakan email hingga password.
  3. Jika sudah terbuka pada halaman IG, kemudian masuk ke bagian profil IG dengan mengklik foto profil.
  4. Pada halaman profil, maka pilihlah ikon tiga garis di bagian pojok kanan atas.
  5. Nantinya akan muncul beberapa opsi, anda bisa memilih opsi yang terletak di bagian paling bawah, yaitu pengaturan atau settingan.
  6. Pada halaman settings, klik Keamanan
  7. Pilih riwayat pencarian atau search history.
  8. Pilih hapus riwayat pencarian atau clear search history.
  9. Muncul pop up untuk konfirmasi, pilih ya, saya yakin atau yes, I’m sure.
  10. Selesai.

Cara Menghapus Riwayat Hitory Pencarian Di Ig

Melalui Smartphone iPhone

Sebenarnya cara yang satu ini hampir sama seperti yang anda praktekkan melalui smartphone android. Namun pada iPhone mempunyai sedikit perbedaan jika diperhatikan dari segi tampilan.

Untuk lebih jelasnya, di bawah ini adalah berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menghapus pencarian pada IG melalui iPhone.

  1. Pertama bukalah aplikasi IG, kemudian lakukan log in jika belum
  2. Jika sudah masuk ke bagian halaman IG, masuklah ke bagian profil.
  3. Pilih ikon tiga garis pada bagian pojok kanan atas, kemudian menuju pengaturan yang terletak di bagian paling bawah.
  4. Nah, pada menu pengaturan atau settings, ketuk opsi keamanan.
  5. Selanjutnya pilih riwayat pencarian atau search history.
  6. Lalu pilih clear search history atau hapus riwayat pencarian.
  7. Jika anda yakin, maka lanjutkan ketika ada konfirmasi dengan cara mengetuk pilihan yes, I’m sure.
  8. Selesai

Melalui Hapus Data Instagram

Nah, selain beberapa cara yang telah dipaparkan di atas, ada juga metode yang satu ini, yang akan memungkinkan anda untuk menghapus setiap data IG melalui HP, termasuk pula riwayat pencarian. Untuk itu, langsung saja simak langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Cari aplikasi instagram
  • Tekan tahan sampai muncul pop up
  • Info Aplikasi
  • Penggunaan Memori
  • Hapus Data
  • Hapus

Cara Menghapus Pencarian Di Instagram

 

Atau bisa juga melalui pengaturan aplikasi sistem berikut ini :

  1. Pertama, masuklah ke bagian pengaturan smartphone, yang biasanya mempunyai ikon gear, lalu pilih menu tersebut.
  2. Kemudian pilih aplikasi terinstal agar dapat melakukan manajemen aplikasi.
  3. Muncullah berbagai aplikasi yang sudah terinstal pada smartphone, pilih aplikasi IG.
  4. Lalu masuklah ke bagian manajemen aplikasi IG, pilih opsi hapus data agar dapat menghapus berbagai data aktivitas yang terdapat di IG.
  5. Sehingga riwayat pencarian yang terdapat pada IG juga akan terhapus.
  6. Sudah selesai deh. Sekarang coba cek IG anda, ketika melakukan pencarian, maka sudah tidak ada lagi hasil pencarian yang akan muncul secara otomatis.

selain itu ada tips keren lainnya yaitu :

Demikianlah cara menghapus pencarian di IG. Nah, jika sudah begini anda pun sekarang bisa move on dari mantan. Karena akun mantan anda tidak akan lagi keluar pada kolom pencarian IG.

Related posts