Cara Menghapus Pesan Di Messenger

Semakin majunya perkembangan zaman yang ada, maka semakin maju dan berkembang pula peradaban dan juga berbagai aspek yang ada dalam setiap sudut kehidupan di tengah masyarakat. Hal ini juga termasuk memori atau kenangan yang dimiliki dan dapat dengan mudah untuk disimpan melalui berbagai hal.

Salah satunya yaitu dengan menggunakan fitur pesan atau chat yang ada di sosial media yang merupakan salah satu media untuk memudahkan komunikasi di antara para penggunanya. Namun, terkadang memang tidak selamanya pesan ini akan disimpan dan menjadi kenangan yang manis untuk dilihat.

Tidak jarang pula memang harus dihapus karena berbagai alasan yang ada. Kali ini, bagi para pengguna messenger dan perlu untuk menghapus pesan yang tidak lagi diinginkan, akan dibahas cara menghapus pesan di messenger dengan mudah dan cepat.

Cara Menghapus Pesan Pada Messenger di Perangkat PC

Salah satu perangkat yang cukup digemari untuk para pengguna facebook yaitu PC atau laptop. Perangkat ini juga dapat digunakan sebagai cara menghapus pesan di messenger. Cara yang perlu untuk dilakukan juga cukup mudah, diantaranya:

Cara Menghapus Pesan Di Messenger Via Desktop PC Laptop

  1. Buka laman facebook pada web browser yang ada pada PC>
  2. Masuk ke akun facebook yang dimiliki dan juga akun mana yang sebagian pesan percakapannya ingin dihapuskan secara permanen.
  3. Cari ikon messenger yang biasanya terdapat pada sebelah atas pojok kanan dan klik pada ikon tersebut.
  4. Cari chat percakapan mana yang ingin dihapus pesannya.
  5. Klik pada menu dropdown “V” disamping nama profil chating misal JNE yang bersebelahan. Biasanya terletak tepat sebelah nama pengguna lain yang bertukar pesan dengan akun facebook.
  6. Pilih menu Hapus Obrolan atau Delete Conversation.
  7. Jika sudah yakin untuk menghapusnya, langsung saja klik Hapus.
  8. Pesan sudah terhapus dari akun facebook.

Menggunakan HP

Dalam cara menghapus pesan di messenger dapat pula dengan mudah dilakukan menggunakan perangkat HP yang dimiliki dengan cara sekaligus. Langkah mudah yang perlu untuk dilakukan diantaranya:

Cara Menghapus Pesan Di Messenger Via Aplikasi HP

  1. Buka aplikasi messenger yang terpasang pada HP atau jika perlu pasang dulu aplikasi tersebut agar mempermudah prosesnya.
  2. Masuk ke dalam akun facebook yang dimiliki dan yang memiliki pesan untuk dihapus secara keseluruhan.
  3. Cari pada menu chat yang ada dan pilih mana percakapan yang ingin untuk dihapuskan selamanya dari akun facebook tersebut.
  4. Buka pada ruangan chat yang sudah dipilih tadi dan cari pada ikon seperti bentuk huruf ‘i’ yang terdapat pada bagian pojok kanan atas layar.
  5. Nantinya akan keluar details dari ruangan percakapan dengan pengguna tersebut melalui facebook. Klik pada ikon titik tiga berjajar yang ada pada bagian layar pojok kanan atas.
  6. Nantinya akan muncul berbagai opsi yang dapat dipilih, kemudian klik Delete Conversation atau juga Hapus Percakapan.
  7. Jika sudah yakin akan menghapus percakapan tersebut, klik pada bagian Hapus atau Delete Conversation.
  8. Jika berhasil, pesan sudah terhapus selamanya dari bagian menu chat yang ada pada akun facebook tersebut.

Baca juga :

Cara Menghapus Semua Pesan Langsung Pada Messenger

Tidak hanya dihapuskan secara satu per satu tiap ruangan chat, tetapi juga cara menghapus pesan di messenger dapat dilakukan secara langsung keseluruhan. Cara mudahnya yaitu dengan memanfaatkan ekstensi yang terpasang pada Google Chrome. Langkah yang dapat dengan mudah digunakan diantaranya:

  1. Pasang ekstensi yang bernama Messenger Cleaner yang terdapat pada Google Chrome.
  2. Buka laman facebook, kemudian login pada akun yang memiliki ruangan percakapan yang ingin dihapuskan semuanya.
  3. Jika ekstensi sudah terpasang, klik pada ikon yang ada.
  4. Nantinya akan masuk ke halaman messenger secara langsung setelah klik ikon.
  5. Pilih mana yang ingin dilakukan, apakah menghapus pesan secara keseluruhan atau pilih beberapa ruangan percakapan saja dengan mencentang ruang percakapan tersebut.
  6. Klik bagian Delete Selected Messages atau Delete All Messages dan pilih Hapus jika sudah benar-benar yakin.
  7. Tunggu hingga pesan berhasil dihapus.

Mudah bukan cara menghapus pesan di messenger? Langsung saja praktekkan dan sesuaikan dengan kebutuhan akan menghapus pesan seperti apa. Pastikan pula semuanya dilakukan dengan tepat agar tidak terjadi kesalahan menghapus ruang chat yang seharusnya tidak dihapus. Selamat mencoba!

Related posts