Cara Transfer Ke RDN BCA Ipot

Cara transfer ke rdn bca ipot ini bisa digunakan oleh para pengguna yang masih kebingungan untuk melakukan transfer. Perlu diketahui kalau IPOT atau yang biasa dikenal Indo Premier ini terkenal di Indonesia.

Tak heran kalau banyak orang Indonesia berlomba-lomba melakukan investasi dan trading saham di IPOT ini. Pada dasarnya IPOT berupa aplikasi yang bisa digunakan langsung di dalam handphone anda. Bagaimana? Penasaran dengan cara transfernya? Simak di bawah ini:

Mengetahui Rekening Dana Saham

Sebelum melakukan transfer, ada baiknya untuk mengetahui nomor rekening dana saham. Sebab dengn nomor rekening yang tersedia maka anda akan mudah dalam transfer rdn bca.

Aplikasi Ipot Saham

  1. Biasanya untuk mengetahuinya bisa membuka aplikasi IPOT di dalam hp anda.
  2. Selanjutnya anda bisa langsung menuju Menu Customer.
  3. Lalu akan ada beberapa menu seperti Cash & Portofolio, Reports, Transaction Activities.
  4. Kemudian ada menu Settings dan Logout PIN. Selanjutnya bisa langsung pilih saja menu Information.
  5. Nanti akan ada beberapa menu kembali seperti Account Info, Bank Account, Change Password, Change Pin, dan Fund Sub Account.
  6. Anda bisa langsung memilih opsi Account Info.

Cara Transfer Ke RDN BCA Ipot Saham

Nanti akan terlihat seperti apa Rekening Dana Saham anda. Apakah dari BCA atau Permata? Jangan lupa dicatat.

Klik BCA

Atau bisa langsung melalui akun klik bca untuk mengetahui rekening dana saham (RDN PT INDO PREMIER) berikut :

  1. Bukaa klikbca
  2. Masukkan username dan pasword, Login.
  3. Informasi Rekening.
  4. Informasi Saldo RDN.
  5. Dibagian ini akan muncul no rekening PT Indo Premier.
  6. Copy / Salin nomer rekeningnya.

cara cek rekening ipot di bank BCA

Cara Transfer Dana

Jika anda sudah mengetahui seperti apa Rekening Dana Saham yang dimiliki maka bisa langsung transfer menggunakan bank sejenis. Hal ini berguna agar anda tidak mendapatkan biaya admin saat ingin melakukan cara transfer rdn bca.

Misalnya jika rekening yang anda miliki adalah Permata maka bisa langsung melakukan transfer saja ke sesama Bank Permata.

  1. Biasanya bisa langsung membuka aplikasi Permata Mobile X lalu bisa langsung mengisi user id dan password.
  2. Tahap selanjutnya bisa memilih menu transfer lalu tinggal masukkan saja nomor rekeningnya.
  3. Pastikan menggunakan nomor rekening yang terdaftar di dalam RDN IPOT tersebut. Jika sudah yakin, maka anda diperbolehkan untuk klik lanjut.
  4. Nanti anda akan diminta untuk memasukkan jumlah nominal uang sesuai dengan keinginan.
  5. Selanjutnya klik opsi OK nanti akan langsung muncul seperti apa detail transfer.
  6. Di bagian bawah, terdapat tombol Konfirmasi Pembayaran dan tinggal tekan saja.

Kemudian nanti akan ada kode otp yang akan masuk ke dalam sms lalu langsung input di kolom yang tersedia. Dan tekan saja ok setelah itu akan ada pemberitahuan kalau transfer selesai. Untuk memastikan pembayaran dikonfirmasi atau tidak.

Caranya mudah, anda cukup cek dana di aplikasi IPOT yang masuk ke RDN. Anda cukup membeli saham di Ipot kemudian masukkan saja list saham tersebut. Kalau sudah memilihnya maka bisa menekan BUY atau anda bisa menentukan harga saham yang ingin dibeli.

Jangan lupa untuk memasukkan harga dan jumlah lot tersebut dan submit buy.Secara otomatis maka saham sudah berhasil dibeli. Cara ini bisa anda gunakan jika cara sebelumnya belum efektif bisa langsung buktikan saja.

Cara Transfer  Melalui BCA

Berbeda dengan sebelumnya menggunakan Bank Permata, kali ini ada cara transfer menggunakan bank BCA.

Cara Transfer Ke RDN BCA Ipot Klikbca

  1. Awalnya anda bisa langsung masuk atau login ke link KLIKBCA, cukup masukkan saja user id dan password ke dalamnya dan klik login.
  2. Jika sudah nanti akan ada beberapa menu lalu bisa langsung memilih TRANSFER DANA.
  3. Selanjutnya bisa memilih DAFTAR REKENING TUJUAN dan klik opsi REKENING BCA dan pilih KIRIM.
  4. Lalu masukkan nomor RDN dan ambil token BCA.
  5. Selanjutnya pilih APPLI2 dan masukkan sekitar 8 angka ke dalam Token BCA dan pilih tombol Lanjutkan.
  6. Anda bisa memeriksa kembali nama dan nomor RDN, kalau sudah benar maka bisa langsung KIRIM.
  7. Setelah itu, nomor rekening akan masuk ke dalam daftarnya.
  8. Untuk melakukan transfer bisa memilih menu TRANSFER KE REK BCA, lalu cukup scroll dan pilih Nomer RDN tersebut.

Selanjutnya masukkan nominal yang ingin didepositkan kalau sudah bisa langsung ambil token bca dan klik APPLI2. Lalu bisa langsung klik Lanjutkan, klik KIRIM.

Baca juga :

Dalam melakukan transfer pun sekarang dipermudah dalam berbagai cara. Baik dari Bank BCA atau Bank Permata pun anda tetap bisa melakukan transfer. Sekarang anda bisa mencoba sendiri bagaimana caranya untuk transfer.

Related posts