Cara Menampilkan Marketplace di FB Untuk Menemukan Barang Pilihan Anda

Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika facebook memang menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan di dunia. Tidak hanya itu saja, facebook sendiri juga terkenal mempunyai fitur yang cukup lengkap di dalamnya. Salah satunya adalah fitur marketplace.

Cara menampilkan marketplace di fb ternyata tidaklah sulit untuk anda lakukan loh. Keberadaan marketplace ini sendiri memang sangat membantu masyarakat untuk menemukan barang yang mereka butuhkan.

Terutama trend berbelanja secara online ini memang sudah popular beberapa tahun di Indonesia. Ada beberapa kelebihan yang membuat banyak orang akhirnya tertarik untuk berbelanja melalui facebook ini.

Cara Menampilkan Marketplace di FB

Fitur marketplace ini sendiri sebenarnya terkadang muncul dan tidak di aplikasi facebook yang anda miliki. Untuk itulah, terkadang banyak orang yang bertanya-tanya kenapa facebook mereka tidak mempunyai fitur ini.

Untuk anda yang ingin menggunakan fitur yang satu ini, adna tidak perlu khawatir karena kami akan memberikan panduan cara menampilkan marketplace di FB dengan mudah dan cepat.

1. Buka Aplikasi Facebook

Langkah pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan membuka aplikasi facebook terlebih dahulu. Baik itu melalui iOs ataupun android. Jika sudah, maka anda bisa langsung mengklik garis 3 yang berada di pojok kanan.

2. Temukan Menu Marketplace

Jika sudah, maka anda bisa langsung segera untuk scroll kebawah hingga menemukan pilihan menu marketplace dengan ikon toko. Disini, anda bisa langsung memilih pilihan barang yang dijual oleh penjual di facebook.

Mulai dari kendaraan, makanan dan masih banyak lagi. Anda bisa memilih barang anda yang sesuai dengan kebutuhan yang anda miliki.

3. Klik Lonceng Notifikasi

Jika sudah, maka anda bisa langsung memilih lonceng notifikasi yang berada di pojok kanan atas. Anda bisa langsung melakukan edit pengaturan notifikasi dan kemudian pilihlah jenis notifkasi yang anda ingin aktifkan atau mematikannya.

4. Mulailah Bergabung Dengan Grup Forum Jual Beli

Jika 3 langkah yang ada di atas sudah anda lakukan maka langkah berikutnya yang bisa anda lakukan adalah mulailah bergabung dengan grup forum jual beli yang ada di facebook.

Anda sendiri bisa menemukan ratusan lebih group tersebut. anda bisa langsung memilih grup yang terpercaya.

Cara Menampilkan Marketplace di FB

 

Baca juga :

Penyebab Marketplace Di Facebook Tidak Muncul

Setelah mengetahui bagaimana cara menampilkan marketplace di FB, anda wajib mengetahui apa sajakah yang menjadi penyebab marketplace di facebook tidak muncul. Berikut ini beberapa penyebab yang harus anda ketahui.

1. Usia Yang Belum Cukup

Penyebab pertama mengapa fitur marketplace yang ada di fb tidak muncul adalah anda mempunyai usia yang belum cukup. Dimana usia anda dibawah 18 tahun. Mengingat fitur ini hanya tersedia untuk usia 18 keatas.

2. Wilayah Yang Tidak Didukung

Wilayah yang tidak mendukung fitur marketplace ini pun juga menjadi penyebab lainnya mengapa fitur marketplace tidak muncul pada facebook anda. Mengingat fitur ini hanya tersedia untuk 50 negara saja.

3. Anda Berada Di Negara Yang Tidak Didukung

Selain itu, kemungkinan besar anda juga berada di Negara yang tidak mendukung fitur marketplace ini. Perlu anda ketahui jika anda bepergian di Negara yang tidak didukung oleh fitur ini, maka secara otomatis fitur ini pun juga akan hilang.

4. Aplikasi Facebook Belum Diperbarui Update.

Bisa nyalakan data internet buka playstore dan pilih fb kemudian klik perbarui. Keberadaan fitur marketplace pada facebook memang memudahkan pelaku usaha dan calon customer untuk saling bertemu secara online.

Untuk anda yang ingin berbelanja melalui fitur ini, ketahuilah cara menampilkan marketplace di fb.

Related posts