Cara Menyimpan Video dari Messenger

Messenger sendiri adalah salah satu aplikasi tambahan yang dimiliki oleh Facebook, untuk mempermudah para penggunanya dalam melakukan chatting secara pribadi.

Dalam aplikasi tambahan tersebut tidak hanya Chatting yang dapat digunakan oleh para penggunanya, namun fitur lain, seperti berbagi foto dan video secara pribadi juga dapat dilakukan.

Anda dapat menemukan aplikasi tambahan ini di website Facebook, Facebook lite, atau mengunduh sendiri aplikasi tersebut secara terpisah di smartphone Anda.

Sedikit banyak Anda pasti bertanya-tanya, bagaimana caranya jika Anda ingin mengunduh salah satu atau beberapa video yang ada di aplikasi messenger tersebut.

Tidak sulit, berikut terdapat 2 cara menyimpan Video dari messenger yang perlu Anda tahu :

Menyimpan Video Dari Messenger ke Galeri HP

Adapun cara menyimpan Video dari messenger kali ini tidak terlalu sulit, dan pastinya tidak memerlukan aplikasi tambahan lainnya. Yang perlu Anda lakukan hanyalah :

  • Pertama-tama, yang tentunya harus dilakukan adalah, membuka aplikasi FB Messenger yang ada di smartphone, atau juga aplikasi Messenger itu sendiri. Pastikan, koneksi jaringan Anda baik, dengan kuota yang mencukupi.
  • Berikutnya cari dan buka chat obrolan atau juga kontak, yang didalamnya terdapat video yang ingin diunduh, atau disimpan.
  • Setelah menemukan kontak, segera, cari video yang Anda ingin diunduh tersebut, jika sudah ditemukan, berikutnya tekan lalu tahan di video yang ingin di unduh tersebut.
  • Putar video tersebut
  • Tab tekan sekali lagi hingga layar penuh
  • Nah dibawah ini ada simbol download unduh ke galeri

Cara Menyimpan Video dari Messenger Ke Galeri HP

 

  • Setelah download ditekan cukup lama, akan ada proses tambahan, yang didalamnya file video tersebut akan tersimpan di memori hp pada folder messenger.
  • Selesai memilih opsi, maka video yang diinginkan, akan secara otomatis terunduh, dan secara otomatis tersimpan di smartphone Anda, dalam hal ini gallery. Hasilnya Anda dapat melihat video tersebut kembali secara offline.

Menyimpan Video Dari Messenger ke PC / Laptop

Adapun cara menyimpan Video dari messenger berikutnya adalah menyimpan di desktop atau PC yang Anda miliki. Ini adalah teknik tepat, dan pastinya dicari, ketika Anda membuka aplikasi tersebut di desktop, atau PC.

Adapun teknik unduh yang akan disebutkan berikut ini dapat digunakan dalam berbagai sistem OS yang ada di komputer Anda, termasuk juga di berbagai aplikasi web Browser yang sering Anda gunakan. Berikut ini adalah cara untuk mendownload video yang dimaksud ;

  • Pastikan Anda sudah membuka aplikasi browser, dan masuk ke dalam akun Facebook. Pastinya dengan menggunakan akun facebook yang Anda miliki.
  • Berikutnya masuk ke dalam jendela obrolan, yang umumnya ada di bagian pojok kanan bawah.
  • Cari salah satu jendela obrolan yang ada video didalamnya, terutama yang ingin diunduh. Tentunya dengan membuka chat story, dan mencari video yang dimaksud.
  •  Apabila Anda sudah menemukannya, berikutnya klik video tersebut. Berikutnya video akan terbuka dengan mode full screen.
  • Dari mode inilah, Anda akan menemukan tombol download, yang biasanya ada di pojok kiri atas.
  • Lalu, tentukan dimana Anda akan menyimpan file video tersebut, dalam komputer.
  • Umumnya jika langsung, maka file video akan dapat ditemukan di file download.
  • Apabila Anda ingin memindahkannya ke ponsel atau ke perangkat lainnya, dapat menggunakan jaringan Bluetooth, kabel data, atau bahkan media lainnya.

Dari ulasan di atas, tentunya cara menyimpan Video dari messenger tidak terlalu sulit untuk. Jadi jika Anda menemukan video unik dan menarik yang ingin di unduh, tidak ada salahnya menggunakan teknik di atas.

Baca juga :

Related posts