Cara Mengecek SLIK OJK Online

SLIK OJK adalah sistem pengganti dari BI Checking yang akan memudahkan baik debitur maupun OJK dalam mengawasi informasi keuangan.

SLIK merupakan kependekan dari sistem layanan informasi keuangan, tentu saja cara mengecek SLIK OJK Online sangat mudah karena dapat diakses di mana saja dan kapan saja.

Selama penggunanya memiliki jaringan internet yang memadai. Apalagi SLIK ini sudah tersedia dalam bentuk aplikasi maupun akses website semakin banyak pilihan akses bagi pengguna.

Pilihan akses ini pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan pengguna saat itu. Jadi, bagaimana sih cara mengeceknya dan apa saja yang harus disiapkan.

Berikut ini adalah tahapan-tahapan yang bisa diikuti.

1. Buka Browser

Bisa memakai firefox atau google chrome nantinya akan mengunjungi situs dibawah ini

2. Kunjungi Website

Dengan mengunjungi ini https://konsumen.ojk.go.id/MinisiteDPLK/registrasi

3. Mengecek Jam Antrean Online

Sistem dari SILK sudah menyediakan jam antrean online agar tidak terjadi penumpukan pengguna dan traffic jam. Hal ini tentu saja akan menghindarkan pengguna dari crash dan gangguan online lainnya.

  1. Jenis pemohon : Perseorangan
  2. Pilih tanggal layanan
  3. Pilih antrian

Cara Mengecek SLIK OJK Online

Karena itu pastikan untuk mengecek jam antrian online sebelum memulai proses. Ada 6 jam antrean online yang disediakan oleh SILK Indonesia.

Jam antrean ini dimulai dari jam 8 pagi sampai jam 3 sore dan beroperasi 5 hari dalam seminggu yaitu dari Hari Senin sampai Hari jum’at. Pengguna tinggal menyesuaikan saja kapan bisa melakukan tahapannya.

4. Mengisi Form Informasi Debitur (IDEB) Perseorangan

Cara Mengecek SLIK OJK Online Part2

Mulai dari nama, tempat tgl lahir, nomor HP aktif, alamat dll. Selanjutnya upload scan foto KTP. Lalu centang pada Dokumentasi untuk pengajuan kredit atau pembiayaan dan klik kirim.

Cara Mengecek SLIK OJK Online Part2

4. Menyiapkan Dokumen yang Diperlukan

Cara mengecek SLIK OJK online selanjutnya adalah menyiapkan berbagai dokumen yang diperlukan. Dokumen yang diperlukan berbeda bagi debitur perorangan dan debitur yang merupakan badan usaha.

Bagi debitur perorangan yang diperlukan hanyalah fotokopi dari identitas diri dan fotokopi pasport jika pengguna adalah seorang WNA.

Dilengkapi pula dengan fotokopi surat kuasa jika merupakan peralihan. Sedangkan bagi badan usaha yang diperlukan adalah NPWP, kemudian akta pendirian dilengkapi dengan anggaran dasar, surat kuasa, dan identitas diri yang bisa berupa fotokopi KTP.

5. Mengisi Form Antrian

Setelah dokumen yang diperlukan siap, pengguna tinggal mengisi form antrean online OJK pada link yang disediakan. Formulir tersebut adalah formulir permohonan IDEB yang setelah diisi pengguna akan mendapatkan jadwal slot antrean.

Berupa jadwal waktu dan keterangan dari slot antrean yang tersisa. Pengguna tinggal menyesuaikan saja jadwal dengan jadwal antrean yang tersedia yang sudah dicek sebelumnya.

6. Melakukan Verifikasi Data

Setelah mendapatkan dan mengisi formulir online, pengguna akan melakukan verifikasi yang dilakukan melalui email. Pengguna akan mendapatkan email persetujuan ini kemudian melengkapi tahap verifikasi data. Untuk ini pengguna perlu memberikan informasi berupa nomor WhatsApp.

Karena ini merupakan proses yang sangat penting pastikan pengguna untuk memperhatikan isi email dengan seksama. Terutama pada bagian pengisian formulir, karena mungkin saja tidak ada kesempatan lagi bagi pengguna untuk melakukan pergantian data setelah verifikasi dilakukan.

Jangan lupa untuk mengikuti panduan verifikasi dengan seksama dengan yang dituliskan pada email. Hal ini untuk meminimalkan terjadinya kesalahan, karena tahapan ini merupakan tahap yang sangat penting.

7. Mengecek Email Kembali

Jika sudah menyelesaikan semua tahapan SILK OJK registrasi di atas, pengguna bisa mengecek email kembali. Karena melalui email SLIK OJK akan memberikan informasi yang detail mengenai SLIK Debitur.

Konten dari email tersebut mungkin akan sulit dipahami terutama bagi orang yang awam pada dunia debit. Namun jangan khawatir karena dalam email tersebut SILK OJK juga akan menyediakan panduan untuk membacanya.

Selain itu panduan juga tersedia pada situs resmi dari SLIK OJK sehingga akses yang diberikan sangatlah luas pada pengguna. Setelah email yang dimaksud berhasil masuk berarti pengguna telah berhasil melakukan semua tahapan.

Baca juga :

Itulah cara mengecek SLIK OJK online, sangat mudah bukan? Untuk mengeceknya pengguna tidak perlu lagi keluar rumah. Cukup dengan jaringan internet dan menyesuaikan waktu antrian saja.

Hal ini sangat sesuai dengan kondisi pandemi yang saat ini sedang berlangsung. Sekaligus inovasi teknologi ini bisa memangkas rantai birokrasi yang biasanya berbelit-belit.

Dengan begitu para pengguna dan masyarakat bisa mengakses informasi keuangannya dengan jauh lebih mudah. Lebih cepat dan bebas birokrasi, hal ini diharapkan bisa memajukan perekonomian masyarakat juga secara luas.

Related posts